Usai Rakernis Ditpamobvit 2025, Polresta Palangka Raya Siap Perkuat Kerja Sama dengan Instansi Terkait








Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Dalam rangka meningkatkan kualitas pengamanan objek vital dan kawasan strategis, Ditpamobvit Polda Kalteng melaksanakan Rakernis Tahun 2025 di Aula Hotel Putra Kahayan, Senin (24/11/2025).

Kegiatan ini turut diikuti jajaran Satpamobvit Polresta Palangka Raya yang berada di bawah pimpinan Kapolresta Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H.

Rakernis tersebut menghadirkan narasumber dari unsur Ditpamobvit serta diikuti perwakilan dari PHRI dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalteng.

Sinergi lintas instansi menjadi salah satu fokus pembahasan guna memperkuat pola pengamanan pada obyek wisata, hotel, dan lokasi pelayanan publik.

Kasatpamobvit Polresta Palangka Raya AKP Suranto mengatakan bahwa kerja sama dengan instansi luar Polri merupakan bagian penting dalam pengamanan objek vital.

“Kami berkomitmen memperkuat koordinasi dengan stakeholder untuk memastikan setiap objek vital di Palangka Raya aman, terpantau, dan terlindungi,” tegasnya.

Kegiatan berjalan aman, lancar, dan menghasilkan sejumlah rekomendasi teknis untuk peningkatan kualitas pengamanan di wilayah Kota Palangka Raya.

(dk_reborn168)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama