Jaga Kamseltibcar Lalin, Satlantas Polresta Palangka Raya Dampingi Jalan Sehat MIN-1 Langkai





Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangka Raya, Polda Kalteng dipercaya untuk mendampingi jalan sehat yang digelar dalam rangka milad atau hari ulang tahun ke-45 Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Langkai.

Hal itu disampaikan oleh Kapolresta, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. melalui Kasatlantas, Kompol Egidio Sumilat saat memantau pendampingan jalan sehat yang dilakukan oleh para personelnya, Sabtu (22/11/2025) pagi.

Kompol Egidio Sumilat menjelaskan bahwa pendampingan dilakukan dengan melakukan pengamanan, pengaturan dan pengawalan pada seluruh rute jalan sehat, yakni mulai dari MIN-1 Langkai, Jalan R.A. Kartini, K.S Tubun, Ahmad Yani, Tambun Bungai hingga kembali ke titik awal.

“Hal itu kami lakukan demi memastikan jalan sehat MIN-1 Langkai dapat berjalan aman, tertib dan lancar serta situasi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran (kamseltibcar) lalu lintas (lalin) di seluruh rute pun dapat tetap kondusif,” jelasnya.

“Sehingga mampu mencegah hal-hal yang dapat mengganggu rangkaian kegiatan tersebut serta meminimalkan potensi terjadinya kemacetan pengendara, kecelakaan lalu lintas hingga peristiwa yang membahayakan keselamatan lainnya,” pungkasnya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama