Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kalimantan Tengah, I Putu Nurdianahdina menghadiri kegiatan serah terima Kepala Lapas Kelas IIA Palangka Raya, Kamis (2/10).
Serah terima ini menandai berakhirnya masa tugas Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Lapas, Leonard Silalahi, dan dilanjutkan oleh Kepala Lapas definitif, Hisam Wibowo, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Lapas Kelas IIA Kendal.
Acara serah terima berlangsung khidmat di aula terbuka Lapas Palangka Raya dengan dihadiri oleh Kepala UPT Pemasyarakatan se-Kota Palangka Raya, pejabat struktural, serta para stakeholder terkait.
Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Kalimantan Tengah, I Putu Murdiana, menyampaikan apresiasi kepada Plt. Kepala Lapas, Leonard Silalahi, atas dedikasi dan pengabdian yang telah diberikan selama memimpin Lapas Palangka Raya.
“Saya memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Bapak Leonard Silalahi yang telah menjalankan tugas sebagai Plt. Kepala Lapas dengan penuh tanggung jawab. Dedikasi beliau telah memberi kontribusi nyata dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Lapas Palangka Raya,” ujar I Putu Murdiana.
Lebih lanjut, I Putu Murdiana menekankan pentingnya sinergi dan inovasi dari kepemimpinan baru, Hisam Wibowo. Menurutnya, tantangan Pemasyarakatan semakin kompleks, sehingga dibutuhkan kepemimpinan yang mampu mendorong perubahan positif dan memberikan pelayanan terbaik bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) maupun masyarakat.
“Kepada Bapak Hisam Wibowo, saya berharap agar dapat melanjutkan estafet kepemimpinan ini dengan penuh integritas, dedikasi, serta inovasi. Pemasyarakatan membutuhkan terobosan-terobosan yang dapat menjawab tantangan ke depan, khususnya dalam bidang pembinaan dan pemberdayaan warga binaan,” kata I Putu Murdiana.
Dalam kesempatan tersebut, Hisam Wibowo menyampaikan komitmennya untuk menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya serta melanjutkan program-program positif yang telah ada. Ia juga akan memperkuat kerja sama dengan seluruh jajaran dan stakeholder demi mewujudkan Lapas Palangka Raya yang semakin produktif dan humanis.
Kegiatan serah terima ini turut mempererat koordinasi antar-UPT Pemasyarakatan di Kota Palangka Raya. Sinergi yang terbangun diharapkan mampu menciptakan sistem pemasyarakatan yang lebih transparan, akuntabel, dan responsif terhadap dinamika masyarakat.
“Jabatan ini merupakan tanggung jawab moral yang harus dijalankan dengan hati. Saya yakin dengan soliditas jajaran serta dukungan stakeholder, Lapas Palangka Raya akan semakin baik dan menjadi contoh bagi UPT lainnya,” tutup Kakanwil.
Dalam kesempatan tersebut, juga dilaksanakan peresmian lapangan olahraga bola volly oleh Kepala Kantor Wilayah bersama Kepala Lapas Kelas IIA Palangka Raya yang baru dan mantan Plt. Kepala Lapas Kelas IIA Palangka Raya. Nantinya lapangan ini akan digunakan sebagai sarana olahraga Warga Binaan Lapas Kelas IIA Palangka Raya.
(Red)
Tags:
Lapas/Rutan Kalteng

