Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Usai melaksanakan apel kesiapan, personel Polresta Palangka Raya langsung bergerak mengamankan jalannya kegiatan Car Free Night yang berlangsung di kawasan Bundaran Besar.
Puluhan personel disebar di berbagai titik strategis guna mengatur arus lalu lintas, memberikan pelayanan kepada masyarakat, serta melakukan patroli dialogis untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif selama kegiatan berlangsung.
Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. melalui perwira pengendali di lapangan menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan secara humanis dengan pendekatan persuasif, sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman saat menikmati suasana malam bebas kendaraan.
“Kegiatan Car Free Night ini kami amankan secara maksimal, dengan harapan masyarakat bisa beraktivitas dengan tenang tanpa gangguan apapun. Ini juga bagian dari upaya Polri dalam menjaga ketertiban umum,” jelasnya, Minggu (13/7/2025).
Di sepanjang jalur Bundaran Besar, tampak personel aktif memantau titik-titik kumpul masyarakat, termasuk pedagang kaki lima, pengunjung hiburan jalanan, serta pengguna jalan yang melintas di sekitar lokasi.
Hingga berakhirnya kegiatan, situasi terpantau aman, tertib dan kondusif tanpa adanya gangguan kamtibmas yang berarti. (dk_reborn)
Tags:
Polresta Palangkaraya