Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangka Raya menggelar apel penyerahan jenazah almarhum Aiptu I Nyoman Yosep dari pihak keluarga kepada Polri sebagai bentuk penghormatan terakhir bagi almarhum yang telah mengabdi sebagai anggota kepolisian.
Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Pahandut, Kompol Volvy Apriana yang berlangsung dengan khidmat di kediaman duka di Jalan Menteng IX.
Dalam kesempatan tersebut, Volvy menyampaikan rasa belasungkawa yang mendalam kepada keluarga almarhum serta mengapresiasi dedikasi dan pengabdian almarhum selama bertugas di Kepolisian Republik Negara Indonesia.
“Kami turut berduka cita atas berpulangnya almarhum I Nyoman,” ungkapnya mewakili Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., Kamis (22/5/2025).
Semoga beliau mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan serta ketabahan,” ujarnya.
Setelah prosesi apel, jenazah almarhum diserahkan secara resmi kepada Polri untuk dilakukan prosesi pemakaman dengan upacara kedinasan sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada anggota yang gugur.
Upacara penyerahan jenazah ini dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polresta Palangka Raya, personel kepolisian, serta keluarga besar almarhum. (dk_reborn/red)
Tags:
Polresta Palangkaraya