Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Polsek Rakumpit Polresta Palangka Raya menggelar kegiatan dialogis bersama warga sebagai upaya mempererat komunikasi sekaligus menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya.
Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Rakumpit menyambangi warga dan berdialog secara langsung untuk menyerap aspirasi..
Selain itu, mendengarkan keluhan, serta memberikan imbauan kamtibmas agar masyarakat turut berperan aktif menjaga keamanan lingkungan juga menjadi tujuan utama para petugas.
Kapolsek Rakumpit Iptu Didik Suhardianto menyampaikan bahwa kegiatan dialogis menjadi sarana efektif membangun kedekatan antara Polri dan masyarakat.
“Melalui dialog langsung, kami ingin hadir di tengah warga, mendengar masukan mereka, sekaligus mengajak bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif,” jelasnya mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., Selasa (6/1/2026).
Dengan komunikasi yang terbuka dan humanis, diharapkan terjalin kepercayaan serta sinergi yang kuat antara Polsek Rakumpit dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.
(dk_reborn168)
Tags:
Polresta Palangkaraya
