Patroli KRYD Polresta Palangka Raya Sambangi Objek Vital






Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Polresta Palangka Raya melaksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan menyasar sejumlah objek vital (obvit) sebagai upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukumnya.

Dalam patroli tersebut, personel menyambangi objek vital untuk melakukan pemantauan situasi, berdialog dengan petugas keamanan, serta menyampaikan imbauan kamtibmas agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan.

Pawas Polresta Palangka Raya AKP Subarjo menyampaikan bahwa patroli KRYD merupakan langkah preventif guna memberikan rasa aman serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di lokasi-lokasi strategis.

“Patroli KRYD ini kami laksanakan untuk memastikan objek vital dalam kondisi aman serta membangun komunikasi dengan petugas keamanan agar segera melaporkan apabila menemukan hal mencurigakan,” jelasnya mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., Selasa (6/1/2026).

Melalui patroli yang dilakukan secara rutin dan berkelanjutan, Polresta Palangka Raya berkomitmen menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif serta memberikan rasa aman bagi masyarakat.
(dk_reborn168)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama