Pastikan Keamanan Objek Vital, Satsamapta Polresta Palangka Raya Patroli ke Gudang Bulog




Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban di kawasan objek vital, personel Satsamapta Polresta Palangka Raya melaksanakan patroli ke Gudang Bulog yang berlokasi di Jalan Tjilik Riwut Km 7, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya.

Kegiatan patroli tersebut merupakan langkah preventif untuk menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, khususnya di fasilitas strategis yang berkaitan langsung dengan kepentingan masyarakat.

Kasatsamapta Polresta Palangka Raya AKP Suyatman menyampaikan bahwa patroli rutin ke objek vital menjadi bagian dari upaya kepolisian dalam memberikan perlindungan serta memastikan stabilitas keamanan.

“Melalui patroli ini, kami memastikan keamanan Gudang Bulog tetap terjaga sekaligus memberikan rasa aman bagi petugas serta masyarakat di sekitarnya,” terangnya mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., Jum’at (9/1/2026).

Selain pemantauan situasi, personel Satsamapta juga menjalin koordinasi dengan petugas keamanan setempat serta menyampaikan imbauan agar segera melaporkan kepada kepolisian apabila menemukan hal-hal yang berpotensi mengganggu keamanan.

Patroli berlangsung dengan lancar dan situasi di sekitar Gudang Bulog terpantau aman dan kondusif, sebagai wujud kehadiran Polri dalam menjaga keamanan objek vital di wilayah hukum Polresta Palangka Raya.
(dk_reborn168)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama