Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Pasca melaksanakan pemeriksaan inventaris penjagaan, personel Polsek Bukit Batu Polresta Palangka Raya melanjutkan kegiatan dengan melakukan pengecekan ruang tahanan sebagai langkah pengawasan rutin guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif.
Pengecekan tersebut meliputi pemeriksaan kondisi fisik ruang tahanan, jumlah dan keadaan tahanan, serta kesiapan sarana dan prasarana penunjang keamanan.
Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi gangguan serta memastikan seluruh prosedur penjagaan berjalan sesuai ketentuan.
Kapolsek Bukit Batu Ipda Muhammad Hafiizh Ramadhan, mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa pemeriksaan inventaris penjagaan yang dilanjutkan dengan pengecekan ruang tahanan merupakan bagian dari pengawasan berjenjang yang wajib dilaksanakan secara rutin.
“Langkah ini sebagai bentuk komitmen kami dalam menjaga keamanan dan ketertiban di ruang tahanan, sekaligus memastikan para tahanan berada dalam kondisi aman dan terpantau dengan baik,” ujarnya, Senin (12/1/2026).
Melalui kegiatan tersebut, Polsek Bukit Batu berharap situasi kamtibmas di lingkungan mako tetap terjaga, serta pelaksanaan tugas kepolisian dapat berjalan secara profesional, humanis, dan bertanggung jawab.
(dk_reborn168)
Tags:
Polresta Palangkaraya
