Kapolsek Rakumpit Tekankan Disiplin dan Profesionalisme Personel Saat Apel Pagi







Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Kapolsek Rakumpit Polresta Palangka Raya memberikan arahan kepada seluruh personel saat pelaksanaan apel pagi sebagai upaya meningkatkan kedisiplinan, profesionalisme, serta kesiapsiagaan anggota dalam menjalankan tugas kepolisian di wilayah hukum Polsek Rakumpit.

Dalam arahannya, Kapolsek Rakumpit Iptu Didik Suhardianto menekankan pentingnya kedisiplinan kehadiran dalam setiap apel pagi serta pelaksanaan tugas rutin sebagai fondasi utama pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

“Kehadiran tepat waktu saat apel pagi adalah bentuk kedisiplinan dasar. Dari sana kita bisa memastikan kesiapan personel sebelum melaksanakan tugas rutin di lapangan,” tegasnya mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., Selasa (6/1/2026).

Selain itu, ia juga memberikan atensi kepada para kepala unit agar mampu menjadi teladan bagi anggota junior dengan selalu berpedoman pada aturan dan prosedur yang berlaku dalam setiap pelaksanaan tugas.

Kapolsek Rakumpit turut mengingatkan seluruh personel untuk menjauhi segala bentuk pelanggaran disiplin, kode etik, maupun pidana, serta memahami dan mempelajari ketentuan terbaru terkait KUHP dan KUHAP sebagai bekal dalam pelaksanaan tugas kepolisian.

Di bidang intelijen, Kapolsek menekankan agar setiap perkembangan situasi dan kondisi kamtibmas, termasuk potensi gangguan keamanan, dapat segera dilaporkan secara berjenjang untuk dilakukan langkah antisipasi sedini mungkin.

Arahan tersebut menjadi pengingat bagi seluruh personel Polsek Rakumpit agar senantiasa menjaga integritas, soliditas, dan profesionalisme dalam mendukung terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya.
(dk_reborn168)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama