Jaga Kedekatan, Bhabinkamtibmas Polsek Sabangau Sambangi Warga Kalampangan saat Hari Libur







Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Upaya menjaga kedekatan dengan masyarakat terus dilakukan Polresta Palangka Raya melalui personel Bhabinkamtibmas.

Seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Kelurahan Kalampangan Polsek Sabangau Brigadir Arlan Dwi Anggoro S yang melaksanakan kegiatan sambang warga pada akhir pekan di wilayah Kalampangan, Kecamatan Sabangau, Palangka Raya, Minggu (25/1/2026).

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyapa warga yang sedang beristirahat di teras rumah dan melakukan dialog ringan mengenai situasi kamtibmas serta kondisi lingkungan setempat.

Selain itu, juga disampaikan imbauan agar warga tetap menjaga keamanan sekitar dengan saling peduli dan aktif melaporkan jika terjadi gangguan kamtibmas.

Kapolsek Sabangau Iptu Ahmad Taufiq, menjelaskan bahwa kegiatan sambang pada hari libur bertujuan untuk menunjukkan hadirnya polisi tidak hanya saat bekerja di hari biasa, namun juga dalam momen santai masyarakat.

“Kehadiran Bhabinkamtibmas pada waktu seperti ini memberikan suasana yang lebih dekat dan humanis, sehingga komunikasi menjadi lebih efektif dalam membangun kepercayaan masyarakat,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa komunikasi yang baik antara Polri dan warga merupakan salah satu kunci dalam mewujudkan lingkungan yang aman dan kondusif.

“Kami berharap masyarakat tidak segan menyampaikan informasi maupun permasalahan di lingkungan tempat tinggalnya agar dapat kami tindak lanjuti lebih cepat,” tambahnya.

Kegiatan berjalan lancar dalam suasana kekeluargaan. Warga menyambut positif kunjungan tersebut dan menyampaikan apresiasi atas kepedulian Bhabinkamtibmas.

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H, menyampaikan bahwa kegiatan sambang merupakan langkah nyata menjaga hubungan baik antara Polri dan masyarakat dalam mendukung terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif.

(dk_reborn168)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama