Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Upaya pencegahan kenakalan remaja terus dilakukan jajaran Polsek Rakumpit Polresta Palangka Raya melalui kegiatan patroli dialogis di wilayah hukumnya.
Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Rakumpit menyambangi sejumlah titik yang kerap menjadi tempat berkumpulnya remaja, sekaligus berdialog langsung untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara persuasif dan edukatif.
Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Rakumpit Iptu Didik Suhardianto menjelaskan bahwa patroli dialogis bertujuan membangun kesadaran remaja agar tidak terlibat dalam perilaku negatif yang dapat merugikan diri sendiri maupun lingkungan.
“Kami mengingatkan para remaja agar menjauhi pergaulan bebas, penyalahgunaan narkoba, balap liar, serta tindakan lain yang melanggar hukum.
Patroli ini juga sebagai bentuk kehadiran Polri untuk memberikan rasa aman dan pembinaan sejak dini,” terangnya, Minggu (25/1/2026).
Selain memberikan imbauan, personel juga mengajak para remaja untuk mengisi waktu luang dengan kegiatan positif serta berperan aktif menjaga keamanan lingkungan tempat tinggalnya.
Melalui patroli dialogis yang rutin dan humanis, Polsek Rakumpit berharap dapat menekan potensi kenakalan remaja serta menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Rakumpit.
(dk_reborn168)
Tags:
Polresta Palangkaraya
