Bersama Satpam, Satsamapta Polresta Siap Jaga Kondusifitas Objek Perbankan




Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Guna menjaga dan memastikan kondusifitas keamanan di objek vital sektor perbankan, Satuan Samapta (Satsamapta) Polresta Palangka Raya melaksanakan patroli dan pengamanan dengan menggandeng petugas satuan pengamanan (satpam).

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai langkah preventif Polri untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, sekaligus memperkuat sinergi antara kepolisian dan pengamanan internal perbankan dalam memberikan rasa aman kepada nasabah maupun karyawan bank.

Dalam pelaksanaannya, personel Satsamapta Polresta Palangka Raya melakukan patroli dialogis dan koordinasi dengan petugas satpam terkait kesiapsiagaan pengamanan, pemantauan aktivitas di lingkungan perbankan, serta mekanisme pelaporan cepat apabila ditemukan hal-hal yang mencurigakan.

Kasatsamapta AKP Suyatman mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. menjelaskan bahwa kolaborasi antara Polri dan satpam memiliki peran penting dalam menjaga stabilitas kamtibmas di objek vital.

“Sinergi dengan petugas satpam merupakan bagian dari upaya Polri dalam menciptakan sistem pengamanan yang solid, sehingga situasi kamtibmas di lingkungan perbankan tetap terjaga aman dan kondusif,” jelasnya, Jumat (23/1/2026).

Melalui kegiatan patroli dan koordinasi tersebut, Satsamapta Polresta Palangka Raya berharap keamanan di objek perbankan dapat terus terpelihara serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh lapisan masyarakat.
(dk_reborn168)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama