Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polresta Palangka Raya terus memberikan pelayanan kesehatan kepada personel Polri dan keluarga melalui kegiatan pelayanan konseling kesehatan dan rawat jalan yang dilaksanakan di Klinik Polresta Palangka Raya, Selasa (30/12/2025).
Kegiatan tersebut meliputi pelayanan konseling kesehatan, rawat jalan, serta pemeriksaan kesehatan sesuai dengan kebutuhan peserta FKTP Klinik Polresta Palangka Raya.
Pelayanan dilakukan oleh personel Sidokkes sebagai bentuk dukungan terhadap kesiapan kesehatan anggota dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.
Dalam pelaksanaannya, Sidokkes Polresta Palangka Raya memberikan pelayanan kesehatan kepada personel Polri dan keluarga anggota, sekaligus menyampaikan penyuluhan kesehatan kepada setiap pasien yang datang ke klinik.
“Pelayanan kesehatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk memastikan kondisi kesehatan personel tetap terjaga, sehingga dapat mendukung pelaksanaan tugas kepolisian secara optimal,” ujar Kasidokkes Polresta Palangka Raya Ipda Irawan Rezky Iswara mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H.
Ia menambahkan, seluruh rangkaian pelayanan dilaksanakan dengan tetap memperhatikan prosedur dan standar pelayanan kesehatan, serta berjalan aman dan kondusif.
Sidokkes Polresta Palangka Raya akan terus berkomitmen memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal bagi anggota dan keluarga.
Kegiatan pelayanan kesehatan tersebut menjadi bagian dari dukungan internal Polresta Palangka Raya dalam menjaga kesiapsiagaan dan kesejahteraan personel.
(dk_reborn168)
Tags:
Polresta Palangkaraya
