Sukamara, Newsinkalteng.co.id - Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kalimantan Tengah, I Putu Murdiana, melaksanakan monitoring pelaksanaan pengamanan Hari Raya Natal dan persiapan Tahun Baru 2026 di Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Sukamara, Minggu (28/12).
Monitoring tersebut mencakup pengecekan langsung kesiapan petugas jaga, sarana dan prasarana pengamanan, serta pelaksanaan standar operasional prosedur (SOP) pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Kakanwil menegaskan pentingnya kewaspadaan dan profesionalisme petugas dalam menjalankan tugas pengamanan.
Dalam arahannya kepada jajaran Lapas Sukamara, I Putu Murdiana menekankan bahwa pengamanan Nataru harus dilaksanakan secara optimal guna mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib). Menurutnya, momen hari besar keagamaan dan pergantian tahun membutuhkan perhatian dan kesiapsiagaan ekstra.
“Pengamanan Natal dan Tahun Baru harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab, tingkatkan kewaspadaan serta laksanakan tugas sesuai SOP agar situasi Lapas tetap aman dan kondusif,” tegas I Putu Murdiana.
Selain meninjau pengamanan, Kakanwil Ditjenpas Kalteng juga melakukan pengecekan kondisi warga binaan, termasuk pelayanan dasar yang diberikan selama perayaan Natal dan menjelang Tahun Baru.
Pada kesempatan yang sama, Kakanwil turut meninjau proses pembangunan tembok Lapas Kelas III Sukamara yang saat ini tengah berlangsung. Pembangunan tersebut merupakan bagian dari upaya peningkatan sistem pengamanan fisik guna meminimalisir risiko gangguan kamtib.
“Pembangunan tembok ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat pengamanan Lapas. Kami berharap pengerjaannya berjalan sesuai perencanaan dan memberikan dampak positif bagi keamanan,” ujarnya.
I Putu Murdiana juga mengingatkan agar pelaksanaan pembangunan tetap memperhatikan kualitas, ketepatan waktu, serta keselamatan kerja. Ia meminta jajaran Lapas Sukamara melakukan pengawasan secara berkelanjutan terhadap progres pembangunan tersebut.
Lebih lanjut, Kakanwil menyampaikan bahwa monitoring yang dilakukan merupakan bentuk komitmen Kanwil Ditjenpas Kalimantan Tengah dalam memastikan seluruh satuan kerja siap menghadapi Nataru, baik dari sisi pengamanan, pelayanan, maupun sarana pendukung.
“Monitoring ini bukan hanya memastikan kesiapan pengamanan, tetapi juga sebagai bentuk komitmen kami dalam memberikan pelayanan pemasyarakatan yang humanis dan profesional,” tambahnya.
Dengan adanya monitoring langsung serta pembangunan infrastruktur pengamanan yang sedang berjalan, Kakanwil berharap Lapas Kelas III Sukamara dapat terus menjaga stabilitas keamanan dan memberikan pelayanan terbaik kepada warga binaan.
(Red)
Tags:
Polresta Palangkaraya

