Sukseskan Penanaman Jagung, Polsek Bukit Batu Salurkan Puluhan Sak Pupuk bagi Poktan Lokal





Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Dukungan terus diberikan oleh Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangka Raya, Polda Kalteng bersama Polsek jajaran guna menyukseskan pelaksanaan Penanaman Jagung Periode Kuartal IV Tahun 2025 pada wilayah hukumnya.

Salah satu dukungannya yakni dengan menyalurkan bantuan pupuk, seperti yang dilakukan oleh Polsek Bukit Batu di wilayah Kelurahan Tumbang Tahai, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Rabu (8/10/2025) pagi.

Kapolresta, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Bukit Batu, Ipda M. Hafiizh Ramadhan menjelaskan, puluhan sak pupuk disalurkan kepada poktan yang sedang mengelola lahan perkebunan jagung di wilayah tersebut.

“Yakni berupa 20 sak pupuk kandang dan 5 sak pupuk NPK beserta juga 5 sak dolomit yang berguna sebagai kapur pertanian untuk menetralkan pH tanah dan menyediakan unsur hara magnesium hingga kalsium bagi tanaman,” jelasnya.

Ipda M. Hafiizh Ramadhan mengungkapkan bahwa bantuan tersebut disalurkan guna memastikan para poktan lokal mendapatkan ketersediaan pupuk yang baik dan layak untuk mengoptimalkan penanaman jagung di periode Kuartal IV Tahun 2025.

“Sehingga para poktan lokal pun meningkatkan produktivitas dan hasil panen tanaman jagung, yang tentunya akan berdampak positif bagi stabilitas pasokan pangan nasional dan terwujudnya swasembada pangan di Kota Palangka Raya,” ungkapnya. (pm)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama